Umur 12 tahun bocah ini sudah raih tiga gelar akademis


Tanishq Abraham, bocah 12 tahun asal Sacramento, Amerika Serikat, sudah punya tiga gelar akademis dan diterima di dua universitas di California. Dia mengatakan ingin mengambil jurusan rekayasa biomedik dan menjadi seorang dokter sekaligus peneliti bidang kedokteran saat usia 18 tahun.


Situs Emirates melaporkan, Selasa (25/5), Abraham sudah diterima di kampus UC Davis dan menerima beasiswa UC Santa Cruz. Tapi dia belum menentukan kampus mana yang akan dia pilih.

"Saya akan berusia 18 tahun saat mendapat gelar M.D," kata dia kepada stasiun televisi CBS 13 Ahad lalu.

Tanishq mulai kuliah di usia tujuh tahun dan tahun lalu dia meraih gelar akademis dari American River College di bidang sains umum, matematika, dan ilu fisika serta studi bahasa asing.

Tadinya para profesor tidak mau menerima Tanishq di kelas karena dia masih bocah tapi kemudian mereka membolehkan dengan syarat ibunya, juga seorang dokter, ikut belajar di kelas.

"Pernah ada masanya saya menjelaskan soal teori relativitas umum dan relativitas khusus kepada ibu saya," kata dia.

Saat usianya baru empat tahun Tanishq sudah bergabung dengan kelompok Mensa, gabungan orang-orang ber-IQ tinggi. 

Meski sangat jenius, Tanishq mengaku dia juga hanya bocah biasa yang suka bermain games.

"Saya hanya menganggap belajar itu menyenangkan," kata dia.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Umur 12 tahun bocah ini sudah raih tiga gelar akademis"

Posting Komentar